Minggu, 12 Januari 2014

Kain biasa menjadi luar biasa

SHARE

Berawal dari sisa-sisa potongan kain yang tak terpakai, Ibu Zulfan yang beralamatkan di Klampis Semalang ini berhasil membuat berbagai macam baju santai, baju tidur dan sarung bantal setelah mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh BAPEMAS di Kelurahan Klampisngasem.
Setelah beberapa kali mengikuti pameran UKM yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Surabaya, Ibu Zulfan berhasil mendapatkan banyak pesanan baik dari dalam kota maupun luar kota hingga Ibu Zulfan harus rela berbagi rezeki dengan ibu-ibu tetangga kanan kirinya untuk bersama-sama menjalankan usaha tersebut.
Selain dari apa yang sudah dibuat ataupun diproduksi oleh Ibu Zuilfan dan rekan-rekannya, mereka bermaksud mengembangkan untuk lebih banyak lagi ragam barangnya.
Hingga akhirnya usaha tersebut diberi nama UKM Flamboyan
SHARE

Author: verified_user

0 komentar: